Kamis, 26 Oktober 2017

Manfaat Daun Salam



Manfaat daun salam selain dapat digunakan sebagai bahan penyedap makanan, dapat juga dijadikan sebagai obat penyembuh berbagai macam penyakit. Daun salam mempunyai aroma yang khas yang dijadikan untuk bahan penyedap makanan. Namun sayangnya, belum banyak orang yang mengetahui bahwa selain dapat digunakan untuk penyedap rasa makanan juga dapat dijadikan sebagai bahan obat tradisional. Kebanyakan orang jika melihat daun salam dalam makanan tentu akan langsung membuangnya. Diharapkan setelah mengetahui manfaat daun salam ini, Anda bisa lebih memanfaatkan daun salam secara maksimal, tidak hanya untuk penyedap rasa saja.

Manfaat Daun Salam Untuk Kesehatan

Gambar Daun salam
Manfaat daun salam untuk kesehatan sangatlah banyak. Hal ini dikarenakan dalam daun salam terdapat berbagai bahan yang sangat baik untuk kesehatan. Salah satu manfaat daun salam yaitu dapat mengobati diare. Kandungan mineral dan juga berbagai vitamin yang ada pada daun salam dapat mengatasi diare yang Anda derita. Rebus beberapa helai daun salam kemudian campur dengan sedikit garam, maka diare dapat teratai dengan mudah. Selain dapat mengatasi diare, daun salam juga dapat mengobati radang lambung. Untuk mengobati radang lambung ramuan daun salam dicampur dengan daun sambiloto dan gula batu.

Manfaat Daun Salam Untuk Asam Urat

Tidak hanya dapat mengatasi berbagai masalah pencernaan, daun salam juga dapat digunakan untuk mengobati asam urat. Asam urat merupakan penyakit sendi yang dapat menyerang siapa saja, asam urat terjadi karena kelebihan asam urat pada sendi. Biasanya, asam urat terjadi pada orang yang sudah berusia diatas 40 tahun, tapi tidak menutup kemungkinan orang berumur dibawah 40 tahun juga dapat terkena asam urat. Manfaat daun salam untuk asam urat ini sangat ampuh, karena dalam daun salam terkandung banyak vitamin B dan juga vitamin C yang dapat menyembuhkan asam urat. Untuk menggunakan daun salam sebagai obat asam urat caranya sangat mudah, rebus sekitar 9 helai daun salam dengan air sekitar 700cc. Setelah air menyusut tiriskan dan minum air rebusan daun salam ini tiga kali sehari.

Manfaat Daun Salam Untuk Hipertensi

Tidak hanya bermanfaat untuk mengobati asam urat saja, daun salam juga dapat digunakan untuk mengatasi tekanan darah tinggi atau hipertensi. Manfaat daun salam untuk hipertensi sangat baik karena dalam daun salam terkandung flavanoid yang sangat baik untuk mengatasi sel-sel tubuh yang rusak dan dapat melancarkan peredaran darah. Dengan kandungan flavanoid yang tinggi ini, daun salam tidak hanya dapat mengatasi hipertensi tapi juga dapat mencegah penyakit hipertensi.
Manfaat Daun Salam Untuk Kolesterol
Kandungan flavonoid dalam daun salam tidak hanya dapat mengatasi hipertensi saja tapi juga dapat mengatasi kelebihan kolesterol jahat dalam tubuh. Manfaat daun salam untuk kolesterol ini dapat mengurangi kadar kolesterol dalam darah, dengan menurunnya kadar kolesterol jahat dalam tubuh tentunya tubuh akan menjadi lebih sehat dan juga dapat terhindar dari berbagai macam penyakit berbahaya lainnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar