Selasa, 31 Oktober 2017

Khasiat Jamu Beras Kencur


Khasiat jamu beras kencur yang paling utama adalah untuk membantu menyegarkan badan yang capek atau lelah. Jamu beras kencur merupakan minuman herbal khas jawa. Bagi anda yang belum mengetahui khasiat jamu beras kencur, simaklah khasiat jamu beras kencur untuk kesehatan dan kecantikan berikut ini :
khasiat jamu beras kencur
Mengatasi Sakit Maag
Kandungan yang ada di dalam jamu beras kencur bisa membantu menebalkan dinding lambung.Sehingga bisa membantu mengobati sakit maag yang anda alami.Selain mengatasi sakit maag, khasiat jamu beras kencur bagi kesehatanyang lainnya adalah menjaga kesehatan tubuh.
Obat Pelangsing Alami
Khasiat jamu beras kencur sebagai obat pelangsing alami memang sudah tidak diragukan lagi.Kandungan yang ada di dalam jamu beras kencur, bisa membantu mengurai lemak di dalam tubuh. Sehingga tubuh anda akan menjadi langsing. Untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal, minumlah jamu beras kencur setiap hari.
Mengatasi Jerawat
Jerawat juga bisa diatasi dengan memanfaatkan khasiat jamu beras kencurini.Jamu beras kencur akan menghilangkan bakteri penyebab jerawat dan mencegahnya datang kembali.
Mengobati Migrain Atau Sakit Kepala
Rasa pedas serta hangat di badan setelah mengkonsumsi jamu beras kencur bisa membantu meringankan sakit kepala atau migrain anda. Jadi, di saat anda sedang menderita sakit kepala atau migrain, mengkonsumsi jamu beras kencur akan lebih aman dibandingkan dengan obat-obatan kimia.
Mengobati Masuk Angin
Kencur yang telah diolah menjadi jamu beras kencur akan menimbulkan rasa hangat di dalam tubuh. Sehingga khasiat jamu beras kencur untuk mengobati masuk angin sudah tidak diragukan lagi. Sangat dianjurkan sekali untuk minum jamu beras kencur setiap hari untuk membantu mencegah masuk angin dan tubuh pun selalu segar serta bugar.
Meredakan Nyeri
Kencur yang digunakan untuk membuat jamu beras kencur mempunyai kandungan minyak atsirin. Minyak atsirin tersebutlah yang berkhasiat meredakan rasa nyeri atau sakit pada tubuh. Khasiat jamu beras kencur juga bisa digunakan untuk meredakan rasa nyeri saat datang bulan atau haid.
Melegakan Tenggorokan
Untuk anda yang sedang mengalami gangguan tenggorokan seperti flu atau dahak, bisa diatasi dengan mengkonsumsi jamu beras kencur.Selain itu, khasiat jamu beras kencur juga bisa digunakan untuk membuat suara menjadi lebih baik.Sehingga tidak jarang juga penyanyi yang senang mengkonsumsi jamu beras kencur untuk menjaga kualitas suaranya.
Mengobati Sakit Perut
Beras kencur merupakan jamu yang mempunyai rasa manis dan sedikit asam. Sehingga tidak jarang orang yang menyukai jamu ini. Rasa manis, asam dan sedikit pedas yang dimiliki oleh jamu beras kencur ini akan sangat efektif untuk mengobati sakit perut.
Meskipun khasiat jamu beras kencur sangat banyak, mengkonsumsi jamu beras kencur dalam jumlah yang terlalu banyak akan menyebabkan kerusakan pada ginjal.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar